Tuesday, 27 August 2013

Inovasi Teknologi


Hai para pembaca sekalian, kali ini saya ingin menulis artikel tentang inovasi teknologi nih, karena ini juga bagian dari tugas PPM (Penggalian Potensi Mahasiswa) di kampusku, Amikom Yogyakarta :)

Kalau ngomongin teknologi.. siapa sih yang hari gini nggak kenal teknologi? Kenalan dulu sana hehe

Jadi, definisi teknologi itu apa? Pasti kebanyakan orang tau bentuk dari teknologi tersebut, tapi tidak semua orang tau pengertian teknologi itu apa kan? hehe, okee singkatnya sih gini.. "Teknologi yaitu suatu benda atau objek hasil ciptaan manusia yang bisa bermanfaat bagi kelangsungan hidup manusia". Begitu kata simbahku, simbah google :D


Di zaman sekarang ini teknologi baru bermunculan. Munculnya teknologi baru ini juga membawa dampak bagi kehidupan. Makin hari makin pesat pula perkembangannya. Teknologi ini kebanyakan lahir dari imajinasi atau khayalan seseorang lhoo. Disini aku juga ingin mencoba berimajinasi tentang teknologiku sendiri, agak bingung juga sih, tapi aku coba.

Kalian pernah lihat film di bioskop kan? Pasti pernah dong hehe. Gambar di layar bioskop itu bisa ada karena disana ada proyektor yang memproyeksikan atau menyorotkan gambar ke layar. Tapi kira-kira gimana yaa kalo tanpa layar? What.. tanpa layar?! Iyaa, tanpa layar hehe :D

Setelah berimajinasi secara singkat, akhirnya ide inovasi teknologiku muncul juga, yaitu "Projector Screenless" atau "Proyektor Tanpa Layar". Ide ini muncul pas lagi nonton di bioskop juga hehe. Jadi nanti proyektor tersebut mampu memproyeksikan gambar secara langsung tanpa melalui layar, sehingga nonton bioskop seperti nonton live theater gitu, gambarnya bisa terasa hidup, semua konten filmnya bisa tampil di real life!
Bayangin aja betapa amazingnya misalnya ketika nonton film action dan gambarnya tampil secara life. Berasa nonton orang asli yang lagi gebuk-gebukan, tembak-tembakan, ada mobil tabrakan keren kan hahaha


Selain dipakai di bioskop bisa juga dipakai saat nonton bareng sepak bola, misalnya di cafe. Jadi, nonton sepak bola di cafe nggak jauh beda sama nonton bola langsung di stadion :D


Mungkin sekian dulu teknologi dari imajinasiku ini, aneh? nggak masuk akal? Namanya juga imajinasi, teknologi zaman sekarang ini awalnya juga nggak masuk akal semua kok hehe

Sekian, terimakasih sudah baca :)


No comments:

Post a Comment